Pimpinan Baru : Dekan 2023 – 2027

Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar MA Ph.D, telah menunjuk pimpinan 12 fakultas dan dua lembaga. Seluruhnya telah dikukuhkan dalam proses pelantikan yang berlangsung di Auditorium Harun Nasution, Rabu (5/4/2023) lalu.

Di tingkat dekanat, ke-12 pimpinan fakultas itu adalah Siti Nurul Azkiyah Ph.D (FITK), Dr. Ade Abdul Hak, S.Ag., S.S., M.Hum. (FAH), Prof. Ismatu Ropi Ph.D (FU), Dr. Muhammad Maksum (FSH), dan Dr. Gun Gun Heryanto (FIDIKOM). Lalu, Dr. Yuli Yasin (FDI) dan Dr. Yunita Faela Nisa (F. Psikologi).

Selanjutnya Prof. Dr. Ibnu Qizam (FEB), Husni Teja Sukmana Ph.D (FST), dan Dr. Zilhadia (Fikes). Dua lainnya, Prof. Dr. Dzurriyatun Toyibah (FISIP) dan Dr. dr. Achmad Zaki, M.Epid., Sp.OT. FICS (Fakultas Kedokteran).

Untuk pimpinan Sekolah Pascasarjana, Rektor sebelumnya telah mengangkat Prof. Dr. Zulkifli menjadi Direktur yang baru. Selain itu, Rektor juga mengangkat Yusuf Rahman Ph.D sebagai Wakil Direktur SPs.

Selain mengangkat pimpinan fakultas dan Sekolah Pascasarjana, Rektor juga mengangkat pimpinan dua lembaga UIN Jakarta. Keduanya, Prof. Amelia Fauzia MA Ph.D (LP2M) dan Dr. Khamami MA (LPM).

Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Rektor mengangkat Husni Teja Sukmana Ph.D sebagai dekan periode 2023-2027 menggantikan dekan periode sebelumnya Ir. Nashrul Hakiem M.T. Ph.D. Lektor Kepala pada Prodi Teknik Informatika FST yang berpengalaman memimpin Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data UIN Jakarta.

Husni banyak terlibat dalam asosiasi profesional. Ia misalnya dipercaya menjadi Sekretaris Jenderal Asosiasi Perguruan Tinggi Informatika dan Komputer atau Aptikom periode 2022-2026 Selamat Husni Teja, PHD Menjadi Sekjen Aptikom – Teknik Informatika (uinjkt.ac.id)

. Selain itu, ia pernah dipercaya memimpin Institut Sains dan Bisnis Atma Luhur, Pangkal Pinang, Bangka Belitung.

Sebagai pengajar, ia memiliki spesialisasi bidang ilmu komputer. Beberapa mata kuliah yang diampunya antara lain Infrastruktur Teknologi Informasi dan Komunikasi, Analisis dan Perancangan Sistem, Technopreneurship, Manajemen Proyek Teknologi Informasi, Proyek Perangkat Lunak, dan Dasar-Dasar Pemrograman.

Selain itu, Husni juga aktif melakukan riset dan publikasi karya-karya akademik berupa buku dan artikel jurnal. Sebagian diantara karyanya bisa diakses di https://scholar.google.co.id/citations?user=Sx_kXVgAAAAJ&hl=en.

Akademisi yang menempuh pendidikan dasar dan menengahnya di Palembang ini melanjutkan Sarjana Teknik (2001). Sedang pendidikan magister dan doktornya diselesaikan di Sunmoon University, Korea Selatan, masing-masing tahun 2005 dan 2009.